LIBURAN PENUH DENGAN KERAGUAN

Hello, 
kali ini aku akan membahas tentang liburan yang penuh dengan keraguan ?
 mudik menjadi pilihan untuk liburan panjang, dan mudik menjadi salah satu alternatif berkumpulnya teman-teman lama dan keluarga. yang mana kita keluar dari zona kesibukan.
mencari uang tidak akan ada habisnya sampai seumur hidup kita .

tetapi sebuah kesenangan dan moment akan menjadi kebahagiaan yang tak akan terlupakan seumur hidup. setiap kenangan yang kita lakukan akan terus terkenang sampai ingin mengulangi kejadian tersebut. 


ada apa dengan liburan yang penuh keraguan ?
orang yang memiliki rasa logika dan rasional pasti menganggap ini adalah hal biasa, tapi unruk pertamanya pengalaman ini tak akan pernah terlupankan. 

perjalanan jauh sebenarnya sudah menjadi hal biasa untuk para pencinta perjalanan, untuk kali ini pertama kali dalam seumur hidupku holiday bersama keluarga  sampai ke beberapa provinsi dengan tujuan yang jauh.

keluargaku bukan orang yang tangguh menghadapi segala sesuatu, ketangguhannya punah saat perjalanan yang jauh, orang tua ku lebih memilih untuk keluar provinsi dengan kendaraan yang terjamin dengan keselamatan dan mobil adalah salah satu yang sangat di hindari untuk perjalanan jauh.  

menurut orang tua mobil hanya untuk di gunakan untuk saat perjalanan disekitar doang, sedangkan kebanyakan oraang memandang bahwa punya mobil itu harus bisa kemana-mana. ( jalan jalan keliling daerah maksudnya) tapi orang tuaku tidak berani. 

wajar lah kalau orang tua khawatir dengan sesuatu yang belum pernah di coba sebelumnya. kalau aku pertama keluar  daerah mengendari motor rasanya takut, berhubung aku memiliki teman ya kekhawatiranku mulai hilang dan saat aku mulai mencoba untuk keluar daerah sendirian memakai sepedah motor, sepanjang perjalanan rasanya was was banget serta aku merasakan detak jantung yang berdengung kencang. tapi aku memaksanya untuk berani. setiap perjalanan bertemu dengan trek gandeng yang jalannya lama banget dan asapnya tebal banget. itu hal yang tidak aku suka dengan mengendarai motor, pasti kenak kentut dari trek gandeng. wahhh wahhh 
hahahahhaha 

sama halnya, dengan orang tuaku, tapi mereka lebih sensitif banget ketimbang aku. kekhawatirannya sangat berlebihan sampai susah ingin berkata apa? mungkin saja mereka khawatir yaa 

mau berangkat 4 hari sebelum lebaran, debatnya hampir 2 hari bahas aduh bagaimana nih ? enaknya naik apa ? kalau naik mobil capek ngegas ?  jauh, lama lagi ? gak tau jalan ?  kalau macet bagaimana? sampainya berapa lama? kalau capek bagaimana ? nanti diperjalanan makan apa ? 

awalnya aku jawab dengan rasional dan logika yang tepat, tapi gara-gara mama terus khawatir, akhirnya aku jawab dengan bercanda. hahahhahaha 

oh my god semua serba bingung yang bingung hanya orang tuaku, wah wahh aku pun cuman menjawab dengan simpel santai mama. dekat kok perjalana dari kediri ke banyuwangi paling gak sampai 10 hari, santai mama nanti kalau mama capek aku yang mengendari mobil deh. padahal yaa adikku yang cowok kalau jadi drive jagonya dari pada mamaku. mungkin pengalamannya beda banget yaaa.

oke lah aku paham ketika orang tua khawatir karena setiap perjalanan pasti dihadapkan dengan kendaraan yang besar dan memiliki beban yang berat.  yaa aku pun juga sebagai manusia cukup khawair dengan hal itu. banyak kecelakaan yang terjadi saat perjalanan jauh, itu musibah. tapi aku berharap pasti kita selamat dari musibah itu, karena dengan berdoa kepada Allah SWT, kita dapat selamat dari bahaya. 

akhirnya mamaku memutuskan untuk berani dan mengambil keputusan tersebut, perjalanan 12 jam dari kediri, jombang, mojokerto, pasuruan, probolinggo, situbondo,  dan tujuan akhir banyuwangi. 
berangkat jam 6 subuh dan sampai di tujuan jam 6 sore.  sebenarnya 8 jam perjalanan kita bisa sampai tetapi berhubung di perjalanan kita pelan-pelan sambil menikmati perjalanan jauh rasanya nikmat banget dan tak terasa, karena kita semua happy. 

selamat liburan, 
apa pengalamanmu saat liburan panjang ? 

Crystalaw.blogger.com

Menulis bagi saya adalah sebuah ungkapan hati dan pikiran yang tidak dapat diungkapkan dengan kata-kata yang indah. Menulis menjadi temanku dan cara untuk mencari sebuah ketenangan dalam jiwa.

No comments:

Post a Comment